Hanya 8% Charger Untuk Chatting
Sepertinya Arloji di tangan ku udah nunjukkin pukul 14.30 wita. Sabtu tangal 7 Februari 2009 kemaren, Banjarbaru membuat sejarah. Chatting terbanyak dan untuk memecahkan rekor muri ini digelar di sekitar Jl. Panglima Batur Km 34. Tepatnya di depan Balai Kota Banjarbaru. Ternyata tenda yang berdiri semenjak kemaren sudah dipadati ribuan manusia yang pengen ikutan memeriahkan chatting terbanyak dalam sejarah Banjarbaru. (kehandakan chatting)
Sungguh ini fenomena yang perdana di Banjarbaru. Semua peserta terlihat tampak sumringah dengan laptopnya masing-masing. Pakaian yang mereka pun tampak seragam yang terpasang manis di tubuh mereka.
Aku juga salah satu 1.300 dari peserta itu, datang bersama kawan-kawan blogger. Yaa kita berkumpul gitu deh di sebuah meja beralas biru (seperti mau ke acara kondangan ajha).
Wahhh... semua wajah begitu tampak ceriaaa... Dengan segenap hati, aku pun memilih tempat duduk di samping mereka. Dengan niatan chatting pula, ku nyalakan laptop.
Selang beberapa menit setelah laptop ku nyalakannn
Astagaaaa ... ini adalah sebuah chatting terburuk yang terjadi pertama kali.
(kenapa? Ketinggalan laptop? Gak ada wireless?)
Pasalnya, aku tuh lupa untuk ngisi charger laptop ku. Alhasil, sewaktu mau chatting yang tersisa di laptop ku hanyalah tinggal 8% ...